Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

7 Kelebihan yang Memengaruhi Harga Pasang Stiker Full Body Mobil

7 Kelebihan yang Memengaruhi Harga Pasang Stiker Full Body Mobil - Memiliki sebuah mobil yang keren memang sangat membanggakan. Untuk dapat mewujudkan hal tersebut, tidak jarang para pemilik mobil rela memasang stiker ke seluruh bodi mobil. Bahkan, para pemilik mobil ini juga bersedia menyisihkan dana yang tidak sedikit karena biaya pemasangan stiker full body tersebut membutuhkan biaya yang lumayan besar. 

jasa pasang sticker oracal black doff

Selain tampak keren dan berbeda dari mobil pada umumnya, Anda pun mendapatkan berbagai keuntungan dari pemasangan stiker full body tersebut. Untuk informasi lengkapnya, simak uraian berikut ini.

  • Pertama, dengan adanya stiker tersebut warna cat asli mobil Anda secara otomatis akan terlindungi. Alasannya adalah karena warna cat tidak akan terpapar oleh sinar UV matahari secara langsung yang bisa membuatnya cepat pudar. 
  • Kedua, stiker tersebut juga bisa melindungi dari goresan pada bodi mobil. Sebagai contoh, saat kondisi macet mobil berpeluang tergores akibat kendaraan roda dua yang memaksa masuk di sela-sela mobil yang berderet. Atau, saat ada orang yang berniat tidak baik dan dengan sengaja menggores mobil. Kedua kejadian tersebut biasanya hanya membuat cacat stiker tanpa merusak cat warna pada bodi mobil. Kesimpulannya, harga pasang stiker full body mobil yang harus Anda bayar masih sebanding dengan keuntungan yang akan Anda dapatkan. 
  • Ketiga, untuk memelihara agar warna cat mobil tidak pudar adalah dengan melakukan wax mobil secara berkala. Berbeda jika bodi mobil Anda diberi stiker secara menyeluruh. Anda hanya perlu mencucinya dengan bersih dan dilap sampai kering. Dengan kata lain, biaya perawatan mobil berstiker lebih murah jika dibandingkan dengan mobil tanpa stiker. 

  • Keempat, dengan adanya stiker secara menyeluruh pada mobil bisa mencegah timbulnya jamur. Hal tersebut terjadi terutama ketika musim penghujan tiba dan mobil yang terkena guyuran air hujan tidak segera dibersihkan serta dilap hingga kering

  • Kelima, nilai jual mobil masih tinggi karena kondisi cat dan warna aslinya yang masih terjaga layaknya mobil baru. Sebab, Anda hanya perlu melepas stiker tersebut kapan saja tanpa harus melakukan repair pada cat mobil Anda ketika akan menjual mobil tersebut.

  • Keenam, pemasangan stiker bisa disesuaikan dengan dana yang Anda miliki. Untuk mendapatkan harga pasang stiker full body mobil yang terbaik, Anda harus perhatikan kualitas bahan dan juga cara pemasangannya. Anda harus merogoh kocek lebih dalam jika menginginkan stiker full body dengan desain terbaik dan langsung lengket yang bisa mencapai puluhan juta rupiah. 

  • Ketujuh, bebas memilih desain warna yang diinginkan. Anda bisa menentukan warna stiker yang akan dipasang tanpa harus menyesuaikannya dengan warna yang tertera di STNK. Selain itu, Anda juga bebas melepasnya kapanpun Anda inginkan, terutama ketika ingin menggantikan dengan stiker terbaru atau saat ingin menjual mobil tersebut. 
Untuk melakukan pemasangan stiker ini, Anda tidak bisa melakukannya secara mandiri. Sebab, dibutuhkan keahlian dan peralatan khusus agar stiker bisa melekat ke bodi mobil tanpa ada gelembung. Itu sebabnya Anda harus memilih jasa pemasangan stiker yang terbaik jika ingin mendapatkan hasil pemasangan kualitas yang sempurna.

Jasa Wrapping Mazda Cx-5

Ada beberapa kelebihan yang bisa Anda peroleh ketika melapisi bodi mobil dengan stiker. Mulai dari desainnya yang keren, mudah diaplikasikan ataupun dilepas, biaya perawatan lebih murah, sampai dengan nilai jual mobil yang lebih terjaga. Dengan kata lain, harga pasang stiker full body mobil yang harus dibayarkan masih sepadan dengan kualitas yang Anda dapatkan asalkan proses pengerjaannya dilakukan oleh jasa pemasangan stiker yang berpengalaman dan ahli dibidangnya. 


Post a Comment for " 7 Kelebihan yang Memengaruhi Harga Pasang Stiker Full Body Mobil"